Istilah PLS di Madrasah


Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi Siswa Baru di tahun ajaran 2019/2020 tetap mengacu pada Permendikbud nomor 18 tahun 2016 tentang pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa baru. Pergantian tahun pelajaran sudah dimulai, tentunya ketika masa awal masuk sekolah para siswa akan menghadapi masa-masa orientasi atau adaptasi. Untuk tahun ini 2019 masa adaptasi ini, masih tetap dengan istilah pengenalan lingkungan sekolah (PLS). Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan pada siswa baru  program-program serta sarana dan prasarana yang terdapat di sekolah barunya. Sehingga nantinya para siswa dapat memanfaatkannya dengan baik semua fasilitas yang ada serta dapat mengenal atau mengetahui teman-teman baru mereka di sekolah yang baru. Terus bagaimanakah dengan kegiatan PLS di Madarsah? 

Asal mulanya istilah PLS dipakai juga  di lembaga pendidikan Madrasah,  hanya saja mulai tahun pelajaran 2017/2018 istilah PLS diganti menjadi MATSAMA (Masa Ta'aruf Siswa Madrasah). Pergantian istilah ini dinilai sangat bagus karena sangat memperlihatkan ciri khas Madrasah sebagai sekolah plus bertaraf Islam.

Hari ini Senin, 15 Juli 2019 kegiatan MATSAMA di MA PPKP Darul Ma'la resmi dibuka selama tiga hari kedepan, yang diawali dengan kegiatan apel pagi, dan dilanjutkan dengan pemberian pengarahan kepada calon siswa/siswi baru tentang MATSAMA oleh beliau Dra. Hj. Sri Hidayati, M.Pd selaku Kepala Madrasah.

Kegiatan ini serasa penting sekali diselenggarakan, untuk mempersiapkan calon peserta didik baru, sebelum mereka mengikuti kegiatan belajar mengajar di kelas nanti, yang insyaAllah dimulai besok hari Kamis, 18 Juli 2019.

Terimakasih!!!

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form